Selasa, 29 Mei 2012

ERD (Entity Relation Diagram)

Entity Relation Diagram atau kita singkat saja dengan sebutan ERD ini merupakan suatu model yang di gunakan untuk menjelaskan hubungan antar data dalam database berdasarkan objek-objek dasar data yang mempunyai hubungan antar relasi.
Untuk menggambarkannya digunakan beberapa notasi dan simbol, yaitu :
a. Entiti 
Gambar Entiti ini biasanya disimbolkan dengan persegi panjang.
Entiti merupakan objek yang mewakili sesuatu yang nyata dan dapat dibedakan dari sesuatu yang lain.

b. Atribut  
Gambar Atribut ini diwakilkan dengan simbol elips.
Setiap entitas pasti mempunyai suatu elemen yang disebut atribut yang fungsinya untuk mendeskripsikan karakteristik dari suatu entitas tersebut. 

c. Relasi / Hubungan
Relasi / Hubungan biasanya disimbolkan dengan belah ketupat.
Berfungsi untuk menghubungkan sejumlah entitas yang berasal dari himpunan entitas berbeda.

d. Garis


Ada beberapa jenis ERD 

1. One To One
Hubungan relasi satu ke satu (one to one) ini yaitu setiap entitas pada himpunan entitas A berhubungan paling banyak dengan satu entitas pada himpunan entitas B.
One To One













Keterangan :
Gambar diatas menunjukkan relasi antara himpunan Entitas Pegawai dengan himpunan Entitas Jabatan.
Himpunan Relasi nya diberi nama "Memiliki". Pada relasi ini setiap Pegawai paling banyak memiliki satu Jabatan, dan setiap Jabatan Pasti dimiliki oleh paling banyak satu orang Pegawai.
Atribut NIP Primary Key dan KdJabatan menjadi Foreign Key dari Entitas Jabatan.



2. One To Many / Many To One
Hubungan relasi one to many atau sebaliknya many to one yaitu setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas pada himpunan entitas B, tetapi setiap entitas pada himpunan entitas B dapat berhubungan dengan satu entitas pada himpunan entitas A.

Relasi One To Many (Entitas Pegawai dengan Entitas Golongan)


Atau

Relasi Many To One (Entitas Mahasiswa dengan Entitas Kelas)
















































Keterangan :
Gambar diatas adalah relasi antara himpunan entitas Mahasiswa dengan himpunan entitas Kelas, dimana himpunan relasinya masih diberi nama "Memiliki". Dalam relasi ini setiap mahasiswa memiliki 1 kelas, dan setiap kelas memiliki banyak Mahasiswa tidak hanya satu Mahasiswa saja.
Atribut NIm menjadi primary key, dan KdKelas pada entitas Mahasiswa menjadi Foreign Key pada Entitas Kelas.




NB:
IBU maaf ya..... 
Banyak sekali kekurangan postingan kali ini. Mulai dari kesusahan mau insert diagramnya, sampai ke materi nya banyak kekurangan. Maklumin ya buk...